Manado – Ibadah Natal PDI-Perjuangan 23 Desember 2013 di Manado Convention Center (MCC) rencananya akan dihadiri Ketua Umum PDI-Perjuangan Megawati Soekarno Putri.
Hal tersebut dikatakan Sekretaris DPD PDIP Sulut Frangky Wongkar. “Ibadah Natal PDI-Perjuangan di Manado 23 Desember sesuai rencana akan dihadiri Ibu Megawati,” tutur Wongkar, Rabu (18/12/2013).
Diketahui, terakhir kali ibadah Natal PDIP Sulut dihadiri Ketua Umum Megawati Soekarno Putri yakni pada 2010 silam di Grand Kawanua. (Jerry)