Manado – Maraknya isu panah wayer melalui broadcash via blackberry, sontak menimbulkan ketakutan dan kekhawatiran yang mendalam bagi masyarakat Kota Manado. Terkait hal itu, DPRD Manado mengajak seluruh pihak untuk bersama pemerintah mengembalikan kenyamanan dan keamanan kota Tinutuan (sapaan Kota Manado) ini.
Legislator Tikala, Apriano Ade Saerang menuturkan, Kota Manado dimata masyarakat nasional merupakan daerah paling aman untuk dikunjungi. Hal ini dikarenakan, semboyan Torang Samua Basudara sangat dikenal luas dan menjadi pegangan hidup bermasyarakat.
“Sapa yang tidak kenal Manado dengan semboyannya Torang Samua Basudara. Dengan semboyan ini, Manado dikenal paling aman karena mengedepankan nilai-nilai persaudaraan. Jadi, banyak yang beranggapan Kota Manado terus aman dan nyaman untuk didatangi,” tutur personil komisi hukum dan pemerintahan ini.
Politisi Gerindra yang kembali dipercaya untuk menjabat wakil rakyat pada periode selanjutnya ini pun berharap adanya sinergitas antara pemerintah, aparat penegak hukum dan masyarakat dalam menciptakan stabilitas keamanan di kota ini.
“Mari kita bersama-sama terus menjaga imej Manado yang terkenal dengan nilai-nilai persaudaraannya. Hindari konflik antar warga dan bersatu kita ciptakan kota yang nyaman dan aman di kota tercinta ini,” ajak Saerang. (leriandokambey)