Tondano – Momen Hari Raya Paskah dimaknai secara beragam oleh semua kalangan. Tak terkecuali beberapa politisi Minahasa. Bagi mereka Paskah tahun 2013 ini mempunyai makna tersendiri, karena merupakan juga kesempatan menabur benih untuk menumbuhkan kepercayaan masyarakat.
Hal itu sedikit berhubungan dengan pelaksanaan Pemilihan Umum tahun 2014 mendatang. Namun hal itu untuk saat ini masih belum menjadi prioritas utama. Bagi beberapa politisi, sampai dimana masa tugas mereka berakhir fokus utama adalah menyelesaikan tugas sebagai wakil rakyat.
“Masih banyak yang harus dilakukan daripada memikirkan pencalonan kembali. Menjalani tugas adalah prioritas utama daripada memikirkan hal lain yang masih jauh dari kenyataan,” ungkap Ivonne Andries, anggota DPRD Minahasa.(ang)