
Manado – Tantangan generasi muda di era serba digital saat ini membuat nyaris tidak ada anak-anak muda yang melibatkan diri dalam pelayanan gereja khususnya kategorian anak-anak dan remaja. Namun tidak demikian dengan Kak Meiva Lomboan yang terlihat begitu bersemangat melayani Tuhan di usia muda.
Keterampilan memadukan gerak dan lagu untuk membangkitkan semangat misioner anak dan remaja pada kegiatan Jambore SEKAMI Regio MAM ke-2 di Lotta Pineleng yang baru saja berakhir, Jumat (30/6/2017) kemarin adalah sesuatu yang pantas diapresiasi.
Kepada BeritaManado.com, Sabtu (1/7/2017), Kak Meiva menuturkan bahwa tidak ada motivasi yang berlebihan keterlibatan dirinya pada Tim Animasi Jambore SEKAMI Regio MAM selain ingin melihat anak-anak dan remaja tumbuh dalam iman Katolik yang memiliki jiwa dan semangat misioner.
“Menurut saya anak-anak dan remaja adalah aset gereja dan bangsa. Jika tidak dipersiapkan, maka satu generasi terancam tidak dapat mengecap pendidikan dan masa depan yang cerah. Saya juga senang bersama dengan teman-teman pendamping OMK bisa sama-sama melakukan hal ini,” ungkapnya.
Kak Meiva mengharapkan anak-anak dan remaja Katolik di Keuskupan Manado dapat memperoleh dan mengembangkan panggilan-panggilan istimewa di lingkungan gereja dan masyarakat. Dengan demikian hal itu juga akan berdampak pada generasi berikutnya. (frangkiwullur)