Amurang—Sukses tidaknya Jamnas PT & VR 2013 ini adalah kerjasama yang baik antara panitia, warga Kilometer Tiga dan SKPD terkait di Pemkab Minsel. Maka, Pemkab usulkan kalau hajatan ini akan ditingkatkan se-Asean.
‘’Jadi, tahun 2014 mendatang, pelaksanaannya akan ditingkatkan menjadi se-Asean. Kalau tahun 2013 ini hanya se-Indonesia. Maka, tahun mendatang ditingkatkan se-Asean,’’ kata Bupati Christiany Paruntu didampingi Ketua Tim Vertical Rescue, Bandung-Indonesia, Toni Ixdiana.
Kata Paruntu, warga Minsel harus mendoakan kegiatan ini berjalan dengan baik. Juga, untuk tahun 2014 mendatang, supaya sarana jalan di lokasi Objek Wisata Batu Dinding ini sudah dibuka dengan aspal.
‘’Sebab, seperti diketahui, Batu Dinding yang adalah merupakan ciptaan Tuhan untuk warga Minsel harus kita jaga bersama. Juga, Batu Dinding ini adalah pertama tersulit di Indonesia. Sedangkan, di tingkat dunia, adalah nomor dua setelah Swiss,’’ jelas bupati Paruntu.
Ditempat terpisah, Ketua Tim Vertical Rescue, Bandung-Indonesia Toni Ixdiana mengaku kalau Batu Dinding ini harus dijaga bersama. ‘’Kalau juga Pemkab Minsel akan melaksanakan acara yang sama tahun 2014, bahkan di tingkatkan se-Asean. Itu jelas sangat bagus, dan yang akan datang juga pemanjat terkenal di seluruh Indonesia. Kita doakan, supaya Jamnas ini sukses. Dan tahun 2014 akan ditingkatkan ke level Asean,’’ jelas Ixdiana. (and)