Mitra – Sejak dibukanya penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati, Kamis (10/01). PDI Perjuangan menjadi partai laris manis bagi sejumlah figur yang nantinya berpartisipasi pada pesta demokrasi lima tahunan Pilkada Mitra Juni mendatang.
Dihari pertama penjaringan, Drs Jeremia Damongilala MSi menjadi orang nomor satu yang mendaftar sebagai calon bupati Mitra lewat PDIP. Pada hari kedua penjaringan tepatnya, Jumat (11/01) giliran mantan Sekda Mitra Drs Freddy Lendo, anggota DPRD Mitra dari Partai Golkar Ronald kandoli dan terakhir Djelly Masie yang secara resmi menyatakan sikapnya untuk mencalonkan diri sebagai calon wakil bupati melalui PDIP.
Tim penjaringan yang diketuai Sekretaris DPD PDIP Sulut Frangky Wongkar SH sendiri menyampaikan rasa terimakasihnya akan kerinduan yang begitu besar dari para kandidat yang telah memilih untuk mendaftarkan diri di PDIP. “Seperti inilah kita PDI Perjuangan, memberikan kesempatan serta peluang bagi siapa saja yang berkeinginan mencalonkan diri baik sebagai cabup dan cawabup. Yang pasti, dalam penjaringan, yang nantinya menentukan adalah hasil survei dan DPP PDIP,” kata Wongkar.(dul)