MANADO, BeritaManado.com — Menjadi salah satu pintu gerbang wisatawan ke Sulut, selayaknya Badan Udara (Bandara) Sam Ratulangi memiliki identitas yang lebih kental.
Untuk itu, salah satu anggota DPRD Sulut Fanny Legoh mengusulkan diadakannya patung tokoh nasional yang juga putra terbaik Sulut Sam Ratulangi di lokasi Bandara.
“Karena Bandara merupakan wajah pertama yang akan dilihat orang, entah itu dari dalam Indonesia maupun turis asing dan lagi hal ini juga sebagai bentuk apresiasi Sam Ratulangi yang adalah pahlawan Nasional kebanggaan Sulut,” ucap Fanny Legoh.
Menyikapi itu, Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Sulut Henry Kaitjily merespon positif usulan Fanny Legoh tersebut dengan menegaskan hal tersebut memang merupakan sesuatu yang harus dilakukan oleh pihak Angkasa Pura.
“Kami telah melakukan pertemuan dengan pihak Angkasa Pura terkait beberapa hal beberapa waktu lalu termasuk didalamnya tentang hal itu, dan mereka telah menyanggupi dan akan merencanakannya berbarengan dengan pembangunan bandara 2,” ungkap Henry Kaitjily.
(AnggawiryaMega)