
MANADO – Memiriskan kondisi fasilitas lapangan olahraga dan Gedung KONI di Sario, Manado. Kawasan olahraga terbesar di Sulut ini tidak terurus. Berbagai fasilitas mulai gedung hingga lapangan minim perhatian pemerintah. Toilet dan ruangan ganti tidak representatif.
Pantauan beritamanado, ratusan warga menyerbu Lapangan Sario di sore hari untuk berolahraga. Terbanyak dari kalangan pelajar dan atlet. Fasilitas toilet, air bersih dan ruang ganti menjadi keluhan utama warga.
“Sejak dulu sekolah kami selalu berolahraga disini, namun sayang pemerintah kurang memperhatikan fasilitas penunjang seperti toilet dan ruang ganti, padahal lokasi ini sangat strategis untuk berolahraga,” ujar Aldo, pelajar SMAN 9 Manado.
Hal senada dikatakan Nia Pantouw, butuh penambahan dan perbaikan fasilitas, yang menurutnya tingkat kenyamanan berolahraga masih kurang, melihat kondisi lapangan termasuk lintasan lari berbatu.
“Sementinya semangat hidup sehat masyarakat yang ditunjukkan dengan banyaknya warga yang datang berolahraga disini, didukung pemerintah dengan penyediaan fasilitas olahraga dan fasilitas pendukung yang representatif,” tukas Nia. (jry)