MANADO – Langkah brilliant Gubernur Olly Dondokambey bersama Wakil Gubernur Steven Kandouw menyasar pangsa pasar wisatawan asal negara-negara di ASIA patut diapresiasi.
Setelah berhasil mendatangkan puluhan ribu wisatawan asal Tiongkok, kini duet Olly Dondokambey-Steven Kandouw membidik pasar ASIA khususnya Korea Selatan.
Langkah awal telah dilakukan dengan pembukaan penerbangan langsung Wings Air Manado-Talaud-Pulau Miangas.
“Terbukanya akses dan konektivitas Pulau Miangas oleh penerbangan pesawat Wings Air yang hanya memakan waktu 1 jam dari Manado via Talaud, bukan hanya semakin mensejahterakan masyarakat Pulau Miangas sebagai pulau terluar Indonesia yang berdekatan dengan Filipina Selatan tetapi juga dapat menarik wisatawan asal Korea Selatan yang banyak berkunjung ke Mindanao Selatan (Filipina) seperti di Cebu dan Davao,” kata Dino Gobel, staf khusus wagub Sulut bidang pariwisata ini.
Dari data yang ada, kedatangan wisatawan Korea Selatan ke Filipina bulan January 2017 saja mencapai 154.367 orang. Angka yang besar inilah menjadi bidikan agar wisatawan Korea Selatan dapat berkunjung ke Sulut.
“Feeling tajam Pak Olly menyerbu pasar Korea Selatan melalui Filipina untuk ditarik masuk Sulut melalui Talaud sungguh luar biasa,” ungkap Dino Gobel.
Dino yang menjabat sebagai Ketua Badan Promosi Daerah Kabupaten Banggai di Luwuk dan juga merupakan staf khusus Bupati Talaud menambahkan, fokus pasar Asia sangat tepat karena menurutnya survei BPS pusat, pasar Eropa lagi turun menjadi 45 persen.
“Selain itu, ketika berwisata ternyata shopping behaviour pasar Asia lebih masif dan sporadis. Efeknya sagat bagus bagi para pelaku usaha kecil menengah kita. Lebih baik fokus ke pasar Asia saja,” pungkas Dino Gobel.
Kementerian Pariwisata RI sendiri tahun 2017 membidik empat negara di ASEAN sebagai negara prioritas promosi pariwisata yakni Malaysia, Singapura, Filipina, dan Thailand.
Adapun, jumlah kunjungan wisman dari Singapura ditargetkan menjadi 2,275 juta, Malaysia 1,772 juta, Filipina 217.000, dan Thailand 135.000 pada tahun ini. (rds)
Baca juga: