Manado – Menarik pada rapat pembahasan RAPBD 2014, personil komisi 1 DPRD Sulut berbeda pendapat terkait usulan anggaran Rp3,9 milliar untuk kegiatan pertemuan jurnalis televisi internasional bulan Oktober 2014 yang diprakarsai IJTI (Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia).
Empat anggota komisi 1, Netty Pantow, Lexie Solang, Elisabeth Lihiang dan Farid Lauma menyatakan setuju usulan anggaran tersebut. Jhon Dumais dan Tonny Kaunang berpendapat anggaran dipangkas Rp1 milliar menjadi Rp2,9 milliar, sementara Mikson Tilaar dan Frangky Wongkar ‘abstain’.
“Secara prinadi saya menerima usulan anggaran 3,9 M sambil menunggu tahapan proses selanjutnya. Khan masih ada konsultasi ke Depdagri. Selanjutnya nanti kami minta data hasil kegiatan,” ujar anggota Fraksi Partai Demokrat, Netty Pantow.
Ketua Komisi 1 yang juga Ketua Fraksi Partai Demokrat, Jhon Dumais ternyata tidak sependapat dengan Netty cs. Dumais mengusulkan usulan anggaran Rp3,9 milliar dipangkas Rp1 milliar menjadi Rp2,9 milliar.
“Kegiatannya bulan Oktober, saat itu masih ada pergeseran sehingga saya usul dipangkas 1 milliar,” tukas Dumais ketika memimpin rapat pembahasan RAPBD 2014, Kamis (21/11). Pendapat Dumais mendapat dukungan wakil ketua komisi 1 Tonny Kaunang.
Rapat pembahasan ini dihadiri Kepala Biro Pemerintahan dan Humas Pemprov Sulut Noudy Tendean. (Jerry)
Baca juga: