Manado – Gangguan teknis masih saja terjadi dalam pelaksanaan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat SMP yang dilaksanakan di Manado sejak 28 Agustus lalu.
Sound system yang kurang baik menjadi kendala terbesar dalam pelaksanaan lomba karena pengeras suara yang sering mati sangat merugikan peserta.
(Baca juga: Waduh !!! Persiapan Tuan Rumah FLS2N Buruk, Nama Baik Manado Tercoreng)
Hal ini dialami oleh beberapa peserta lomba vokal grup dan musik tradisi yang tampil Rabu (31/8/2016) kemarin, dimana pengeras suara mati saat peserta sedang tampil.
Beruntung untuk vokal grup karena juri menghentikan penampilan mereka agar bisa tampil lagi saat pengeras suara kembali berfungsi, tapi nasib berbeda dialami peserta musik tradisi yang harus tetap melanjutkan penampilan meski tanpa pengeras suara.
Kekecewaan pun masih membekas dihati para peserta, mengingat untuk bisa tampil dalam kegiatan ini mereka telah bekerja keras dan melewati beberapa tahapan lomba.
(Baca juga: Sempat Alami Gangguan Teknis, Akhirnya Tim Vokal Grup FLS2N Sulut Tampil Memukau)
Kepada BeritaManado.com, Ananda, salah satu peserta yang sempat mengalami gangguan teknis kemarin mengatakan, bahwa apa yang terjadi sangat disesali karena tidak sesuai dengan harapan.
“Ekspektasi kami terlalu tinggi, tapi sayang kenyataannya tidak sesuai. Apalagi wireless kami mati saat kami sedang tampil. Iu sungguh mengecewakan, sampai sekarang pun masih ada sesalnya,” ujar Ananda, Kamis (1/9/2016).
Saat perlombaan berlangsung pun, tidak didapati adanya Event Organizer di lokasi, yang ada hanya pendamaping peserta yang ditunjuk yaitu para mahasiswa dari UNIMA. (srisurya)