Mitra – Setelah dilakukan pergantian pekan lalu, Selasa (9/10) masa tugas Kapolsek Urban Ratahan yakni Kompol Al Abdi Irinato Geru resmi berakhir dan digantikan AKP Meddy Wowiling. Pergantian jabatan Kapolsek ini secara resmi dilakukan melalui acara serah terima jabatan (sertijab) yang dipimpin Kapolres Minsel-Mitra AKBP Sumitro SH, yang dilansanakan di Wale Wulan Lumintang, Ratahan, Mitra.
Dalam sambutanya, Sumitro mengajak kepada Kaplosek Urban Ratahan yang baru, untuk senatiasa menjalankan tugas sebagai pelindung dan pengayom masyarakat. Kapolres kemudian menyampaikan terimakasihnya kepada mantan Kapolsek Urban Ratahan Kompol Al Abdi Irianto Geru yang telah menjalankan tugas penuh rasa tanggung jawab.
“Atas nama Kapolres Minsel dan jajaran menyampaikan terimah kasih kepada pak Geru yang sudah menjalankan tugas dengan baik. Selamat bertugas ditempat yang baru. Demikian untuk Kapolsek yang baru, selamat menjalankan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab sebagai pengabdian untuk melayani dan melindungi masyarakat. Bangunlah ke mitraan dengan semua pihak,” ajak Sumitro.
Sementara itu, Pemkab Mitra yang diwakili Asisten I Dra Feibe Rondonuwu MSi menyampaikan terima kasih yang besar kepada mantan kapolsek Urban Ratahan, dalam hal ini pak Geru. Dimana selama bertugas telah membangun kemitraan dan kerja sama yang baik dengan Pemkab Mitra. Hal ini terbukti sebagaimana komitmen Polsek dalam membantu pihak pemerintah, sehingga semua berjalan dengan baik.
“Terimah kasih atas bantuan pak Geru sehingga kemitraan polisi dengan Pemkab sangat baik. Dan kepada Kapolsek yang baru AKP Meddy Wowiling, kami atas nama pemerintah Kabupaten Mitra mengucapkan selamat bertugas. Semoga kemitraan Pemkab dan Polsek Urban Ratahan tetap berjalan baik,” ungkap Rondonuwu.
Diketahui, Kompol Al Abdi Irinato Geru nantinya akan bertugas sebagai Kanit Reskrim di Polda Sulut, sedangkan AKP Danny Wowiling sebelum bertugas di Polsek Urban Ratahan, adalah sebagai Kasat Intel Polres Tomohon.(dul)