Tahuna – Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepl. Sangihe Sutarji Adipati, S.Pd.I. yang di dampingi oleh Kepala Seksi bimas islam Drs. Anwar Kondoalumang, bertempat diaula kantor kementerian Agama kab kepl Sangihe, melaksanakan rapat hisyab rukyat bersama dengan kepala KUA se Kabupaten Kepualauan Sangihe dan tim hisyab rukyat kemenag Kab. Kepl.
Adipati dalam penyampaiannya mengatakan pertemuan dengan tokoh-tokoh agama islam bersama tim hisyab rukyat kemenag Kab. Kepl. Sangihe ini yang bekerja sama dengan Pengadilan Agama Tahuna kembali mengingatkan bahwa kita harus memghormati perbedaan di antara umat muslim dalam hal penentuan awal ramadhan tahun ini.
“Disampaikan pula bahwa dalam penentuan awal Ramadhan tetap menunggu sidang isbat Menteri Agama RI dengan ormas islam di Jakarta yang nantinya akan disampaikan lewat media elektronik” sambil berharap kepada umat muslim yang ada di Kabupaten Kepulauan Sangihe untuk tetap menjaga kerukunan antar umat beragama didaerah yang kita cintai ini. Ungkap Adipati. (oke)