Manado, BaritaManado.com — Pemandangan menarik terlihat di hari terakhir Pengajuan Daftar Bakal Calon Anggota DPRD Kota Manado oleh Partai Politik Peserta Pemilu 2019, di kantor KPU Kota Manado, Selasa (17/7/2018).
Dipimpin oleh Ketua DPC Partai Demokrat Kota Manado Nortje Henny Van Bone, pengurus DPC bersama 40 Bacaleg partai berlambang Bintang Mercy berjalan kaki dari kantor DPRD Kota Manado menuju kantor KPU Kota Manado yang terletak di samping SPBU Tikala.
Aksi jalan kaki para Politisi partai Demokrat Kota Manado yang membawa berkas Bacaleg, sekitar pukul 11:30 Wita, mengundang decak kagum masyarakat yang melintas disepanjang jalan yang dilewati.
“Ini pemandangan yang luar biasa..! Calon wakil rakyat dengan penuh semangat dan dengan langkah optimis, berjalan kaki di tengah terik matahari untuk membawa berkas Bacaleg,” ujar Febry Mustamin, warga Maasing yang melintas di lapangan Sparta Tikala, Selasa (17/7/2018).
Menurut Nortje Van Bone, pengurus DPC dan 40 Bacaleg, kumpul di Kantor DPRD Kota Manado sekitar pukul 08:00 Wita, untuk melakukan persiapan serta perampungan dokumen sebagai syarat pendaftaran.
“Sesudah semua dokumen berkas Bacaleg sesuai dengan Silon, baru kami bersama-sama menuju kantor KPU Manado mengajukan Bacaleg untuk Pemilu 2019,” jelas Nortje Van Bone.
(Jones)
Baca juga:
- Brilliant Charles Beber Persiapan Partai Demokrat Manado Selama Ini
- Bidik 15 Kursi, NORTJE VAN BONE Pimpin Pendaftaran Bacaleg Partai Demokrat Manado