BITUNG—Asisten Bidang Ekonomi Pemkot Bitung, Dahlia Kaeng dan Kabag Sumber Daya Alam Kota Bitung, Steven Tuwaidan, Selasa (8/11) berbicara soal pertambangan. Dimana menurut Kaeng dan Tuwaidan, untuk mempertahankan eksistensi lingkungan dengan sumber dayanya yang ramah terhadap kelangsungan hidup manusia yang memberikan manfaat, melalui sumber daya alam yang terkandung didalamnya.
“Seperti pertambangan logam dan non logam serta lain sebagainya diharapkan mampu memberikan manfaat bagi manusia sehingga perlu dipikirkan cara pengelolaan yang tepat dan efektif serta tidak memberikan dampak negatif yang mengancam kelangsungan hidup manusia,” ujar Kaeng ketika membuka kegiatan sosialisasi pengelolaan pertambangan mineral bukan logam dan batuan yang berwawasan lingkungan di Kota Bitung.
Kaeng berharap, melalui sosialisasi ini akan memberikan manfaat bagi masyarakat terutama pemahaman tentang pengelolaan pertambangan mineral bukan logam dan batuan. Apalagi dalam menjaga kelestarian untuk memanfaatkan sumber daya alam sesuai kebutuhan.
Sementara itu, Tuwaidan dalam laporannya menyampaikan bahwa, acara sosialisasi ini terdiri dari beberapa materi pokok. Seperti pengelolaan pertambangan mineral bukan logam dan batuan, pelayanan ijin pertambangan dan penerapan pertambangan yang berwawasan lingkungan.
“Kami berharap masyarakat dapat paham soal pertambangan, terutama pengelolaan pertambangan mineral bukan logam dan batuan,” katanya.
Acara sosialisasi ini sendiri diikuti para kepala SKPD terkait, camat dan lurah se-Kota Bitung.(en)