Manado, BeritaManado.com — Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berencana mengumumkan Pasangan Bakal Calon (Paslon) Kepala Daerah tahap 4, Jumat (28/8/2020) hari ini.
Kota Manado yang hingga kini belum memiliki Paslon PDIP dipastikan masuk dalam rencana pengumuman tersebut.
Berdasar dari hal tersebut, Jopie Komaling salah satu kader senior partai berlambang banteng moncong putih memberikan komentar dan harapan terkait pengumuman besok.
Kepada BeritaManado.com, Kamis (27/8/2020) malam ini, Jopie Komaling mengatakan untuk Paslon Wali Kota dari PDIP Kota Manado sudah pasti adalah Andrei Angouw (AA).
“Tinggal menunggu kepastin siapa wakilnya,” tutur Komaling.
Sebagai kader, lanjut Komaling, dirinya berharap sosok Ketua DPC PDIP Manado Richard Sualang (RS) yang ditunjuk mendampingi Andrei Angouw (AA).
“Kami sangat berharap agar RS sebagai pendamping AA parameter nya hasil kerja keras dari Ketua DPC PDIP Kota Manado yaitu RS, sehingga PDIP bisa tembusi mitos yang selama periode pemilu legislatif tidak pernah menang,” ungkap Komaling.
Ditambahkannya, baru kali ini PDIP menang dengan suara terbanyak dan merebut pimpinan DPRD Kota Manado.
“Dengan kekuatan 10 kursi di DPRD kota, PDIP sendiri tidak perlu koalisi dgn partai lain untuk Calon Wali Kota dan pendapat saya sebaiknya AA dgn RS kader sendiri itulah harapan kami,” tegasnya.
Kalaupun harapan tersebut tidak terakomodir, Komaling tetap akan mengamankan keputusan partai.
“Jika RS tidak terakomodir sebagai wakilnya AA dan org lain, selaku kader kami tetap menghormati apa yang menjadi keputusan DPP PDIP,” tutupnya.
(AnggawiryaMega)