Peninjauan lokasi pembangunan Rumah Susun Tenaga Kesehatan RSJ Ratumbuysang
Mandolang, BeritaManado.com — Kabar gembira untuk para tenaga kesehatan (Nakes) yang bekerja di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof dr V L Ratumbuysang Provinsi Sulawesi Utara.
Informasi yang diterima BeritaManado.com dari Departemen Humas RSJ Prof dr V L Ratumbuysang, bahwa akan segera dibangun fasilitas Rumah Susun.
Peninjauan lokasi sudah dilakukan pada Selasa (30/1/2024) siang di lahan milik dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara tepatnya di Desa Kalasey Dua Kecamatan Mandolang, Kabupaten Minahasa.
Tim dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertahanan (Perkimtan) Daerah Provimsi Sulut dipimpin langsung Kepala Dinas Perkimtan Daerah Sulut Ir Alexander I Wattimena ST MSi, didampingi Kabid Pertanahan Ign Banu Istoto SH, Tim Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (BP2P) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI sudah melakukan peninjauan lokasi.
Wattimena menjelaskan bahwa lokasi yang dimaksud adalah lahan Pemprov Sulut.
“Lahan tersebut terletak berdampingan dengan RSJ Ratumbuysang dengan luas lahan sekitar 5.000 m2 dan rencana Pembangunan Rumah Susun terdiri dari 4 lantai dengan luasa 36 m2/unitnya. Bangunan berbentuk monolit single block 60 kamar atau twin block 120 Kamar dengan ukuran site 20×50” paparnya.
Adapun utilitas yang tersedia di lokasi, adalah jaringan listrik, memerlukan land clearing karena relatif berkontur 15 s/d 20? sudah punya riol kota walaupun perlu pemeliharaan karena tersumbat.
Sebaik mungkin untuk pelaksanaannya berbarengan dengan pembangunan Kantor Berasam 4 Balai Kementerian PUPR RI yang ada di Sulut.
Hadir juga di lokasi pembangunan Rumah Susun Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Sulut dr Debbie K R Kalalo MSc PH dan jajaran RSJ Ratumbuysang yang dipimpin Direktur dr Samuel A R Malingkas SpM (K).
Dengan terbangunnya Rusun sebagai infrastruktur khusus tenaga kesehatan di RSJ Ratumbuysang, diharapkan layanan kesehata jiwa kepada masyarakat luas akan semakin optimal.
(***/Frangki Wullur)