Molibagu – Sedikitnya 392 orang pelamar SPNS Pemda Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) khusus dari tenaga honor Kategori 2 (K2) harus menunggu lebih lama lagi.
Pasalnya pernyataan dari Kepala BKDD Bolmong Selatan, Risnawati Mantang SE MM, bahwa pihaknya belum dapat memastikan hasil tes CPNS 2013 lalu.
“Pemerintah provinsi melalui sekretaris Provinsi yang akan menjemput langsung hasil pemeriksaan LJK. Saat ini Sekprof dan BKD Provinsi sedang berada di Jakarta untuk melakukan pertemuan terkait hasil CPNS untuk kategori 2,” kata Risnawati melalui SMS.
Bila seleksi CPNS memiliki persyaratan yang cukup berat oleh tim seleksi nasional, seleksi CPNS untuk kategori 2 tentunya akan tergolong lebih selektif lagi dan pasalnya, merekapun akan dilewati oleh pelamar kategori dua dan akan dibatasi oleh pemerintah pusat yakni hanya 30 persen yang berlaku secara nasional.
“Kalau mau diasumsikan, di Bolsel lulus satu orang saja itu sudah sangat beruntung. Batas kuota 30 persen yang ditetapkan pusat padahal sebelumnya sempat diprotes oleh daerah, karena peluang kelulusan seperti satu berbanding seribu,” tutup Risnawati.(haris)