Acara halal bi halal dengan mengangkat tema ‘Jalin Silaturahim Maknai Kebersamaan’ turut dihadiri anggota DPR RI dari Partai Amanat Nasional (PAN) Yasti Soepredjo Mokoagow, walikota terpilih Kota Kotamobagu, Tatong Bara serta ketua Muhammadiyah Sulawesi Utara (Sulut), Anwar Panawar.
Dalam sambutannya, Sumendap menyampaikan apresiasi kepada pimpinan daerah Muhammadiyah Mitra dan Sulut. Dimana secara terus menerus turut ambil bagian dalam pembangunan daerah, baik dalam memberikan ide, gagasan maupun masukan kepada pemerintah dalam rangka memajukan daerah.
Berkaitan dengan momentum Halal Bi Halal yang biasanya secara rutin dilaksanakan selesai hari raya indul fitri, JS mengingatkan umat muslim untuk senantiasa menjalin silaturahim dengan sesama kita manusia. “Halal bi halal memiliki makna dan arti yang luar biasa dalam menciptakan kebersamaan dan kekeluargaan. Dimana ini merupakan budaya bersifat positif yang harus dilestarikan,” kata Sumendap.
Lewat acara ini lanjut dia, mari kita saling menjalin hubungan silaturahim dengan memaknai kebersamaan, menghargai dan menghormati sesama golongan. Karena kemakmuran dan kehidupan yang rukun damai merupakan hal terindah diatas segala-galanya.
Hadir juga pada kegiatan ini sejumlah anggota DPRD Mitra diantaranya, Kisman Hala selaku panitia pelaksana halal bi halal, Felmy Pelleng, Suryani Tora, jajaran pejabat dilingkup pemerintah kabupaten Mitra, kapolsek dan camat Belang, hukum tua, tokoh-tokoh agama serta undangan dan masyarakat setempat. (rulan sandag)