Manado – Para isnpektur yang ada di kabupaten kota se Provinsi Sulawesi utara diminta untuk tidak takut dan merasa canggung saat memeriksa kinerja para pejabat eselon II yang ada di lingkup pemerintah kabupaten kota.
Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur Sulut, Djouhari Kansil saat membuka acara sosialisasi pembentukan diklat jabatan fungsional auditor/p2up dan perhitungan angka kredit, Kamis (12/2/2015).
Kegiatan itu dirangkaikan dengan sosialisasi penialaian mandiri pelaksanaan reformasi birokasi serta review laporan kinerja instansi pemerintah. Kegiatan bertempat di aula inspektorat Provinsi Sulut.
Wagub Kansil menyatakan pemeriksaan bagi kepala skpd untuk memantapkan kinerja agar lebih baik lagi, karena fungsi inspektorat yakni melakukan pengawasan internal pemerintah guna mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berwibawa.
“Jangan merasa canggung memeriksa kepala skpd dengan berbagai alasan, baik itu pertemanan atau alasan lainnya,” kata Wagub Kansil.
Wagub Kansil berharap para pemeriksa melaksanakan tugas secara professional, jika ditemukan ada kesalahan harus disampaiakan dan dicarikan solusi bersama.
Terkait kegiatan sosialisasi itu, Wagub Kansil juga menyatakan kegiatan strategis tersebut merupakan langkah cerdas dan tepat untuk menjadi media pembelajaran dalam meningkatkan kompetensi dan kualitas aparatur, serta mengetahui dan memahami penilaian serta penyusunan angka kredit jabatan fungsional auditor dan pengawas sesuai peraturan perundangan yang berlaku.
Inspektur Provinsi Sulut, Praseno, hadir dalam laporan menyampaikan tujuan dilasakanakan acara, itu juga untuk evaluasi dan memahami pembentukan jabatan fungsional auditor, dengan peserta para inspektur kabupaten kota se sulut dan para pejabat fungsional auditor. (Ads)