Tondano – Pilkada Minahasa yang rencana digelar 2018 mendatang mulai memanas. Meskipun masih terkesan malu-malu, namun spanduk figur bakal calon mulai beredar di tanah Toar Lumimuut ini.
Menarik, spekulasi pasangan petahana Jantje Wowiling Sajow (JWS) untuk papan dua mulai mencuat. Nama Ivan Sarundajang tak sendirian karena masih ada Hangky Arther Gerungan (HAG) disebut-sebut layak mendampingi Jantje Sajow.
Di internal PDIP, partai yang mengusung Jantje Wowiling Sajow dan Ivan Sarundajang (JWS-Ivansa) di Pilkada 2012 lalu, sebagian besar kader masih menghendaki pasangan ini tetap bersama di Pilkada 2018 mendatang. Opsi lain, nama Hangky Gerungan mendampingi JWS sangat memungkinkan.
“Tentu sebagai kader sangat menghendaki JWS-Ivansa tetap bersama. Tapi di politik semua kemungkinan bisa terjadi, Hangky Gerungan juga memenuhi syarat menjadi pendamping JWS,” ujar Maxi Onibala, kader PDIP militan asal Tompaso kepada BeritaManado.com, Kamis (23/6/2016) sore.
Lanjutnya, kepemimpinan PDIP di Kabupaten Minahasa harus dilanjutkan demi menjamin pembangunan berkesinambungan.
“Kan kita sudah melihat pembangunan di Minahasa ketika dipimpin PDIP (JWS-Ivansa), terjadi banyak perubahan terutama di bidang infrastruktur. Rakyat Minahasa rugi jika tidak memilih kembali Jantje Sajow. JWS lanjutkan di Minahasa!!!” tukasnya bersemangat. (jerrypalohoon)