
Manado, BeritaManado.com – Pemerintah kota (Pemkot) Manado terus berupaya menyiapkan fasilitas umum kepada masyarakat salah-satu melalui pembangunan infrastruktur jalan.
Meski demikian masih banyak kondisi jalan di Kota Manado yang belum dilakukan perbaikan rehabilitasi maupun pembangunan disebabkan keterbatasan anggaran.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Manado, Peter Karl Bart Assa ST, MSc, PhD, meminta masyarakat untuk sabar pada setiap aspirasi rehabilitasi atau pembangunan jalan.
“Istilahnya peningkatan jalan, tentu tidak semua aspirasi bisa direalisasikan dalam satu tahun berjalan mengingat semuanya kembali pada anggaran. Namun pemerintah membangunan sesuai hasil Musrenbang,” jelas Bart Assa kepada BeritaManado.com, Selasa (5/6/2018).
Meski demikian, lanjut Bart Assa, pemerintah tetap responsif untuk aspirasi rehabilitasi peningkatan jalan yang belum terjaring melalui Musrenbang.
“Silahkan menyurat kepada Walikota Manado cq Dinas PUPR. Kami akan coba menindaklanjuti,” tandas Bart Assa.
(JerryPalohoon)