Manado – Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia telah mengumumkan Komisioner Bawaslu 25 Provinsi periode 2017-2022, berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor: 0486/BAWASLU/SJ/H-K.01.00/IX/2017.
Herwyn J.H Malonda SH.MPd, Kenly Meyoy Poluan SPd. MSi, dan Mustarin Humagi S.Hi, adalah 3 Komisioner Bawaslu Sulut terpilih yang akan mengawal proses Pilkada dan Pemilu di Provinsi Sulawesi Utara untuk 5 tahun kedepan.
Pengamat politik dan pemerintahan, Taufik Tumbelaka, mengingatkan kepada komisioner Bawaslu Sulut yang baru dapat mempertahankan prestasi komisioner Bawaslu sebelumnya.
“Karena komisioner Bawaslu Sulut sebelumnya merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia yang meraih penghargaan dari Bawaslu RI. Semoga komisioner Bawaslu yang baru dapat mempertahankan prestasi tersebut,” ujar Taufik Tumbelaka kepada BeritaManado.com, Minggu (17/9/2017).
Tokoh masyarakat, Yermi Pando, juga berpendapat sama. Harapan masyarakat komisioner Bawaslu yang baru dapat mengawal proses Pemilu dan Pilkada berlangsung demokratis.
“Kualitas Pemilu dan Pilkada juga sangat ditentukan kualitas dan integritas Bawaslu yang secara adil mengawal Pilkada dan Pemilu melalui tugas dan wewenang dalam pengawasan,” tandas Yermi Pando. (JerryPalohoon)