Miangas, pulau kecil di perbatasan Indonesia-Filipina
Manado – Sulawesi Utara dikenal sebagai provinsi kepulauan yang memiliki wilayah berbatasan langsung dengan Filipina. Namun tidak semua pulau di Sulut berpenghuni alias kosong.
Menjadi calon pemimpin Sulawesi Utara, Benny Josua Mamoto (BJM) sangat memahami untuk mengisi pulau-pulau kosong. Pasalnya, mantan deputi BNN ini telah mengunjungi banyak pulau di Nusa Utara hingga ke Pulau Miangas.
“Untuk mengisi pulau-pulau yang masih kosong kita perlu belajar di Kepulauan Riau. Pemerintah harus punya program agar distribusi penduduk bisa merata di semua pulau,” tutur Benny Mamoto.
Lanjut Mamoto, terpenting pemerintah harus berkomitmen menyelamatkan pulau-pulau kecil dari kerusakan akibat eksploitasi pertambangan.
“Yang terjadi sekarang pulau yang sudah berpenghuni dieksploitasi, itu sama saja mengusir masyarakat. Pemerintah kedepan harus lebih taat hukum dan peduli lingkungan, tidak memberi izin eksploitasi pulau-pulau kecil,” jelas Mamoto. (michael)