Mitra – Terkait pemberitaan media yang menyebutkan jika bus sekolah milik Pemkab Mitra diduga disewakan, membuat ibu Lia angkat bicara sekaligus memberikan klarifikasi, namun bukan dalam kapasitas sebagai Kepala Dinas Perhubungan dan Kominfo Mitra melainkan isteri dari salah satu supir bus sekolah.
Kepada BeritaManado.com, ibu Lia dengan tegas membantah tudingan yang mengatakan jika kendaraan sekolah yang sehari-hari dikemudikan suaminya selaku honorer di Dishub disewakan. “Saya jelas-jelas tidak memiliki kewenangan untuk memberikan klarifikasi terkait keberadaan bus sekolah yang dalam pemberitaan disebutkan diduga disewakan. Saya bicara karena merasa apa yang diberitakan juga turut dialamatkan kepada suami saya sebagai supir. Yang jelas saya tegaskan, bahwa mobil Pemkab Mitra itu tidak pernah disewakan, yang ada malah dipakai untuk berbagai kepentingan pribadi sejumlah pimpinan dan anggota DPRD,” beber ibu Lia.
Lanjutnya, sebagai supir suaminya sendiri malah kerap menjadi sasaran omelan beberapa wakil rakyat di DPRD Mitra apabila tidak bisa memenuhi keperluan mereka untuk menggunakan bus sekolah. Parahnya lagi, untuk biaya BBM kendaraan ada kalanya dikasih secukupnya bahkan tidak sesuai dengan kebutuhan. “Jangankan untuk uang BBM, supir saja paling banyak tidak dibayar,” pungkasnya.(dul)