Manado – Hujan keras yang belakangan ini rutin mengguyur kota Manado, ditakutkan akan mengakibatkan Banjir dan Tanah Longsor.
Dari informasi yang berhasil dihimpun beritamanado, kawasan Teling atas diwaspadai rawan Tanah Longsor, mengingat lapisan tanah bukit yang tergerus oleh air hujan. Sedangkan untuk kawasan Rawan Banjir, Wilayah Banjer masuk dalam Zona peringatan.
“Bila hujan seperti ini terus berlangsung lama, maka wilayah Banjer dan Teling perlu waspada, untuk itu saya menghimbau kepada warga untuk tetap berhati-hati, karena Tanah longsor dan Banjir tak dapat diprediksi datangnya,” ujar Anggota Komisi IV, Winda Titah kepada wartawan. (Oke)