MANADO – Gubernur Sulawesi Utara, Drs SH Sarundajang tampaknya tidak terlalu sulit untuk mencari kendaraan politik pada suksesi Gubernur tahun 2010. Terungkap dari pengakuan politisi muda Partai Golkar, Herry Kereh (Herker) kepada sejumlah wartawan, Selasa (20/10).
Saat ditanya jagoan Partai Golkar Sulut pada Pilkada Gubernur mendatang, Herker menyatakan, Partai Golkar masih akan tetap menggunakan mekanisme sebelumnya yakni tetap mengacu pada hasil survei yang akan dilakukan Lembaga Survei Indonesia (LSI).
Herker mengakui saat ini SHS adalah figur yang paling menonjol diusung Partai Golkar, saat disinggung Elly Lasut yang ingin maju sebagai calon dari Partai Golkar nanti, Herker menyatakan, calon Partai Golkar tidak harus pimpinan atau kader partai karena sudah ada mekanisme yang jelas di Partai Golkar, “yang pasti SHS layak diusung,” ujarnya. (JRY)