Ratahan – Heldy Rondonuwu caleg dapil satu DPRD Minahasa Tenggara (Mitra) mengaku siap berjuang dan menerima segala pilihan warga desa Esandom Raya yang diharapkan bisa satu suara.
“Saya mengalir saja seperti air dan memang benar warga Esandom ya pilih caleg dari Esandom supaya ada keterwakilan dari desa kita,” ujarnya kepada BeritaManado.com, Senin (17/3).
Seperti diketahui, 4 caleg desa Esandom Raya yang akan memperebutkan suara di Dapil Tombatu Raya, Silian Raya dan Toulaan Raya adalah selain Heldy Rondonuwu yang mewakili Partai Demokrat adalah Rogers Kumenap, dari partai Hanura juga dua calon Hanny Lumintang dan Harry Karwur. (quin)