Manado – Sejak dilantik menjadi Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Nasional (Diknas) Sulut, ini untuk pertama kalinya Harold Monareh SH MSi mendampingi kontingen Olimpiade Sains Nasional (OSN) Sulut.
Tim berkekuatan 28 siswa/siswi terbaik Sulut ini telah berangkat ke Bandung, Jawa Barat, lokasi pelaksanaan OSN tahun 2013 bersama Monareh. “Ya, pak kadis ikut mendampingi para siswa yang ikut OSN di Bandung. Pak kadis berangkat tadi pagi,” papar Humas Dinas Diknas Sulut, Ronny Sepang kepada wartawan, Senin (2/9).
Namun Sepang sendiri enggan berkomentar soal peluang kontingen OSN Sulut meraih prestasi. “Kita sih tidak ada target yang muluk-muluk. Yang pasti anak-anak bertekad merebut prestasi terbaik,” imbuhnya.
Kontingen OSN Sulut mengirim 28 personil masing-masing OSN SD Luar Biasa (LB) 3 peserta, SMP LB 5 peserta, SMA LB 3 peserta. Sedangkan utusan SMA 12 peserta dan SMK 5 peserta. (agust hari)