Tondano – Hari ini, Selasa (25/2/2014) Kabupaten Minahasa dibawah kepemimpinan Bupati Jantje Wowiling Sajow dan Wakil Bupati Ivan Sarundajang selangkah lebih maju. Pasalnya, Minahasa akan dicanangkan sebagai kabupaten cabe. Mengapa demikian?
Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Kabupaten Minahasa Agsutivo Tumundo saat dikonfirmasi BeritaManado membenarkan informasi kegiatan tersebut. Menurut Tumundo, acara tersebut akan diselenggarakan di Wale Ne Tou Sasaran Tondano.
“Pencanangan tersebut akan dilakukan langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara DR Sinyo Harry Sarundajang, Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi dan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulut Luctor E Tapiheru,” ungkap Tumundo.
Ditambahkannya, bahwa adanya pihak BI, dikarenakan hal tersebut merupakan rangkaian program sinergitas dan kolaborasi untuk mendukung ketahanan pangan di Kabupaten Minahasa, pemberdayaan UMKM dan keuangan inklusif. (Frangki Wullur)