Amurang, BeritaManado – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menggelar Diskusi Publik di Cafe D’Teras Amurang pada Jumat (2/6/2017).
Diskusi ini dipimpin langsung oleh Bupati Minsel, Christiany Eugenia Paruntu SE atau Tetty Paruntu. Dalam acara tersebut, beberapa masukan disampaikan oleh pengurus Organda Minsel dan para sopir.
Masalahnya ada di seputar ijin trayek, tempat parkir dan terkait keberadaan taxi gelap serta lokasi pasar dan terminal yang terpisah. Hal ini pun langsung mendapat respon dari Bupati Tetty Paruntu.
“Semua yang dikeluhkan harus diatur sebaik-baiknya. Semua bisa mencari nafkah di Minsel, tapi semua harus ada aturan. Terkait parkir, kalau tidak ada jalan keluar, akan di outsourcing kepada pihak ketiga. Dan kalau perlu lahan untuk perparkiran akan kita bebaskan,” tukas Bupati Tetty Paruntu.
Turut hadir dalam diskusi ini Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH, Sekdakab Drs Danny Rindengan MSi, Wakapolres Kompol Prevly Nevy Tampanguma.
Tampak hadir pula Kasat Lantas Polres Minsel AKP Ferdinand Runtu SH, Kepala Dinas Perhubungan Minsel Verra Lasut, Camat Amurang Jhon Mononimbar dengan Forum Organda serta masyarakat.(TamuraWatung)