MANADO – Gebrakan terus dilakukan DPC GAMKI Manado, terakhir dalam rapat yang dihadiri sebagian besar pengurus GAMKI Manado di rumah kediaman Ketua DPC GAMKI Manado, James Karinda SH MH, telah menyepakati akan digelar seminar bertajuk ”Membangun Tanpa Korupsi”.
Guna menyukseskan seminar ”Membangun Tanpa Korupsi” kata James Karinda SH, pihaknya telah membentuk panitia yang terdiri dari, Ketua Panitia Penyelenggara, Edwin Moniaga SH MH, Wakil Ketua, Aswin D Lumintang SSos, Annes Supit, dan beberapa wakil ketua panitia lainnya.
Sedangkan Sekretaris Panitia, Jefferson Petonengan SH MH, dan beberapa Wakil Sekretaris. Selain itu, kepanitiaan ini diperkuat beberapa seksi yang nantinya akan bertugas sesuai fungsinya masing-masing.
Menurut Karinda, Seminar Membangun Tanpa Korupsi ini, bertujuan untuk membedah, dan menjabarkan konsep pembangunan yang telah dijalankan oleh Gubernur Sulut, Dr SH Sarundajang, yakni Membangun Tanpa Korupsi. ”Saya kira ini perlu kita seminarkan, dan bahas bersama secara terbuka, ”ujarnya meyakinkan.(abm)