Siau-Direktur Utama (Dirut) PDAM Sitaro Ir Herry Taniowas SE saat dihubungi beritamanado, Selasa (18/6) tak menampik adanya masalah berbentuk tertundanya pembayaran gaji karyawan.
Dijelaskan Taniowas keterlambatan pembayaran
gaji disebabkan menurunnya pendapatan perusahaan beberapa bulan terakhir.
Target yang mestinya dapat dicapai setiap bulan belum berjalan maksimal.
“Penyebab penurunan pendapatan karena minimnya upaya sejumlah karyawan dalam menggenjot income perusahaan. Padahal, saya telah berkali-kali mengingatkan
rekan-rekan karyawan untuk terus menggenjot sektor pemasukan perusahaan
seperti tagihan rekening pelanggan, dan oprasional mobil tangki,” jelasnya.
Mengenai penambahan tenaga honor di PDAM Sitaro itu semuanya tidak benar, karena saat ini perusahaan PDAM masih terus melakukan pembenahan agar nantinya perusahaan tersebut bisa berjalan stabil dan baik.
“Kalau untuk penambahan tenaga honor itu tidak benar adanya, karna saat ini PDAM masih melakukan pemulihan hingga bisa berjalan baik,” tukasnya sembari menambahkan informasi ini sengaja dilempar sejumlah oknum untuk menjatuhkannya, dan dirinya memastikan yang bersangkutan akan diberhentikan dari PDAM bila hal tersebut tidak benar. (gun)