
Minut, BeritaManado.com – Beban kerja tinggi dalam pengelolaan dana desa, diharapkan jadi pertimbangan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara untuk menaikan gaji hukum tua (Kumtua) dan perangkat desa.
Wakil Ketua DPRD Minut Drs Denny Wowiling MSi mengatakan, fraksi Golkar akan memperjuangkan kenaikan gaji tersebut, salah satunya dibuktikan pada pemandangan fraksi saat pengantar nota anggaran APBD Minut, baru-baru ini.
“Fraksi Golkar Minut meminta pemerintah kiranya dapat mempertimbangkan gaji dari kumtua dan pernangkat desa bisa dinaikan. Karena beban perangkat bertambah seiring adanya dana desa. Belum lagi mereka harus bekerja 1×24 jam,” kata Wowiling, Jumat (16/11/2018).
Ketua DPD II Golkar Minut ini menambahkan, kenaikan gaji kumtua dan perangkat desa disesuaikan dengan kapasitas pembiayaan atau anggaran di Minut.
“Harapan kami bisa naik, apakah 5 sampai 20% (kenaikan), yang penting ada progres yang berdasarkan pertimbangan badan anggaran Minut. Tapi harapan kami itu, gaji kumtua dan perangkat daerah dapat dinaikan,” pungkasnya.
Untuk diketahui, gaji hukum tua di Minut saat ini sebesar Rp2,2 juta per bulan.
(FindaMuhtar)