Manado—Jhon Dumais meminta agar masalah penertiban baliho oleh Pemkot Manado beberapa waktu lalu tidak dipolemik dan politisasi. Karena menurutnya, Paskah juga momentun penghormmatan dan taat aturan dari Yesus Kristus yang mau berkorban dan menghormati aturan dari Allah.
“Stop polemikkan dan politisasi masalah penertiban baliho, apalagi mengait-ngaitkan dengan masalah agama,” tegas Dumais, Jumat (13/4).
Politisi dari Partai Demokrad ini juga mengatakan, seyogyanya dapat dibedakan penegakan aturan dan wilayah politirasi. Jangan sampai hanya masalah kepentingan yang sudah menjurus ke masalah SARA dan menjadikan moment penertiban baliho sebagai ajang untuk menghasut.
“Masalah ini sangat kental dengan aroma dan tendensi politik. Jadi jangan lagi dipolemikkan masalah tersebut,” kata Koordinatot Bidang Pemerintahan dan Humas DPD Partai Demokrad Sulut ini.(en)