
Tondano – Siapa yang tidak ingat tingginya tensi politik dan serunya rivalitas Pilkada Minahasa tahun 2012 silam. Figur Ivan Sarundajang (IvanSa) dan Careig Nasichel Runtu (CNR) bersaing ketat, meski pada akhirnya harus diakui IvanSa kala itu yang jadi jawara Pilkada Minahasa bersama pasangan Calon Bupatinya Jantje Wowiling Sajow.
Namun nampaknya rivalitas IvanSa dan CNR akan berbalik arah mnejadi sebuah kekuatan. Pertemuan dua mantan kepala daerah yakni Sinyo Harry Sarundajang (SHS) dan Stefanus Vreeke Runtu (SVR) beberapa hari lalu seakan makin memberikan titik terang spekulasi IvanSa dan CNR akan berpasangan di Pilkada Minahasa 2018 nanti.
Hal itu semakin menguatkan spekulasi dan prediksi warga masyarakat dan kalangan pengamat dengan kerbadaan langsung dua kandidat yang dimaksud yaitu IvanSa dan CNR sendiri. Momen tersebut seperti menjadi pertemuan dua orangtua yang ingin ‘menjodohkan’ anaka-anaknya untuk sebuah maksud. Namun demikian, kepastiannya masih menunggu keputusan partai.
Meski demikian, warga Minahasa melalui komentar-komentarnya di media sosial facebook telah mendahului apa yang seharusnya menjadi bagian partai. Warga kini menganggap IvanSa dan CNR sudah menjadi pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa 2018. Demikian juga yang dinilai pengamat Politik dan Pemerintahan Dr Jerry Massie.
Massie sendiri dalam kapasitasnya memiliki pandangan realistis, bahwa pertemuan seperti itu umum terjadi di kalangan pejabat atau mantan pejabat. Entah ada maksud apa dibalik pertemuan seperti yang dilakukan SHS da SVR, itu pasti punya alasan atau penjelasan tersendiri. Yang jelas, masyarkat menilai apa yang mereka lihat.
“Hari-hari jelang Pilkada Minahasa 2018, apapun yang dilakukan para tokoh politik itu menjadi sangat sensitif. Bertemu di pinggir jalan atau rumah kopi saja itu sudah pasti jadi perbincangan warga. Apalagi pertemuan dilakukan di suatu tempat yang mirip rumah, tentu akan menimbulkan kesan lebih formal dan serius,” katanya.
Sementara itu, hingga Minggu (25/6/2017) sore, baik IvanSa maupun CNR keduanya belum berhasil untuk dimintai konfirmasi lebih lanjut mengenai pertemuan seperti pada foto yang telah beredar luas di media sosial facebook. (frangkiwullur)