Amurang, BeritaManado — Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), beberapa hari terakhir sedang mengalami peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Dari pantaun BeritaManado.com di Kantor Dukcapil Minsel, beberapa hari lalu terlihat peningkatan aktivitas kerja dikarenakan sejumlah siswa yang baru selesai SMA/SMK membutuhkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
Kepala Dinas (Kadis) Dukcapil Minsel, Drs Corneles Mononimbar membenarkan adanya peningkatan pelayanan ini.
“Dukcapil Minsel saat ini sementara melayani para siswa yang akan mendaftar di penerimaan POLRI dan melanjutkan kuliah. Para siswa ini membutuhkan KTP,” tukas Corneles Mononimbar.
Dirinya bahkan menambahkan, untuk pelayanan sendiri, kemampuan server di Dukcapil Minsel bisa melakukan perekaman 100 sampai 200. Sedangkan untuk melakukan pencetakan bisa juga sampai 200 KTP/harinya.
“Namun proses perekaman dan pencetakan ini sangatlah tergantung dari jaringan. Pelayanan juga sering terganggu karena matinya jaringan,” tutur Corneles Mononimbar.
Untuk mengantisipasi permasalah tersebut, menurut Kadis Corneles Mononimbar maka Dukcapil Minsel melakukan perekaman secara offline dan nanti melakukan pencetakan KTP disaat jaringan bagus oleh petugas.
(TamuraWatung)