Tomohon – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon melaksanakan sidang paripurna dalam rangka penutupan masa persidangan kedua dan pembukaan masa persidangan ketiga tahun 2013, Selasa 17 September 2013 dipimpin Ketua Dewan Andy Sengkey SE bersama Wakil Ketua Dra Vonny Paat dan Marthen Manopo SH.
Walikota Tomohon Jimmy Eman SE Ak yang hadir dalam sidang ini memberikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada pimpinan dan segenap anggota DPRD Kota Tomohon yang telah menyelesaikan masa persidangan kedua tahun 2013 dengan berbagai agenda dan kegiatan yang telah dilaksankan dengan baik dan cukup membanggakan. “Memasuki masa persidangan ketiga tahun 2013 ini tentunya akan dimulai dengan tugas dan tanggung jawab yang cukup berat dan penuh tantangan. Untuk itu kami berharap agar sinergitas dan kebersamaan lebih ditingkatkan dalam menggeluti dan mengemban tugas pengabdian bagi kemajuan Kota Tomohon,” ujarnya.
“Kepada anggota dewan dan jajaran pemerintah agar dapat diaktualisasikan dalam mengemban tugas pengabdian ke depan yaitu, di tengah-tengah dinamika tuntutan pembangunan daerah yang semakin kompleks dan berkembang di segala bidang maka kami mengajak kepada anggota dewan dan aparatur Pemerintah Kota Tomohon agar kiranya senantiasa terus membina komunikasi dan kemitraan serta kedekatan dengan masyarakat yang bermuara pada terciptanya mekanisme pelayanan masyarakat yang lebih baik. Kemudian diharapkan agar senantiasa menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan serta nilai-nilai kebersamaan yang tinggi sambil terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia seiring dengan upaya untuk terus membangun daerah yang kita cintai secara berkesinambungan,” pungkas Eman.
Hadir dalam kegiatan ini, Plh Sekretaris Kota Tomohon Ir Ervinz Liuw MSi bersama jajaran Pemerintah Kota Tomohon. (Recky Pelealu)