Hadirkan Empat Tim Ahli
AMURANG – DPRD Minsel saat ini terus membahas, dan mendalami Ranperda Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) secara internal.
Hal ini diutarakan Boy Tumiwa, BSc SH, Ketua DPRD Minsel, Senin (18/7) kepada beritamanado. “Pembahasan kami melibatkan tim ahli, yakni Dr Veronica Kumurur, sebelumnya pernah dilibatkan bahas RPJP, Ir Jantje Wauran, MM, Bobby Selang SH MH, dan Frangky Wongkar SH,” ujarnya.
Lanjut Tumiwa, rencananya Rabu pekan ini, akan dibahas bersama dengan eksekutif. “Mengenai target kita akan usahakan pasti kita akan berupaya membahas secara cermat dan teliti, agar bobot dan kelengkapan sesuai harapan masyarakat dan visi dan misi bupati,” ujarnya.
Pansus RPJMD yang telah terbentuk, dipimpin Rommy Pondaag, sekretaris Robby Sangkoy, dan Setly Kohdong sebagai bendahara. (andries)