Habrianto Ahmad
Bitung – Dinilai lamban merespon kebakaran di kawasan konservasi Tangkoko, jabatan Adry Supit sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkot Bitung harus segera dievaluasi.
Bahkan menurut salah satu anggota DPRD Kota Bitung, Habrianto Ahmad, jika perlu pihaknya merekomendasikan walikota dan Baperjakat untuk mengganti Supit sebagaia kepala BPBD dan mencari pejabat yang lebih tanggap terhadap bencana.
“Dari amatan kami, bliau sangat lamban dalam menangani bencana kebakaran di konservasi Tangkoko dan sangat layak untuk diganti. Dan kami sangat merekomendasikan pergantian itu, mengingat jabatan BPBD harus dijabat sosok yang peka serta tanggap,” kata Achmad beberapawa waktu lalu.
Salah satu hal yang fatal dilakukan Supit selama kebakaran kawasan konservasi Tangkoko menurut Achmad adalah tak melakukan koordinasi dengan BNPB ketika kebakaran baru mulai terjadi. Akibatnya, penanganan kebakaran sangat lamban dan sempat terkendala masalah logistik untuk relawan karena Supit tak cepat tanggap.
“Sangat memalukan ketika relawan harus mencari dana sendiri untuk membeli logistik, padahal jika Supit tanggap, jauh-jauh hari sudah melapor ke BNPB pasti hal itu tidak akan terjadi,” katanya.
Untuk itu, ia berharap walikota dan Baperjakat segera melakukan evaluasi jangan sampai dikejadian bencana berikut penanganannya lamban hingga mengakibatkan korban jiwa.
“Saya rasa masih banyak pejabat lain di Pemkot yang lebih berkopeten untuk menggantikan Supit,” katanya.(abinenobm)