Manado – PDIP boleh saja angkat target menang di Pemilukada Kabupaten Kepulauan Talaud. Namun mereka bakal menghadapi penantang dari perwakilan gender.
Sherly Tjanggulung kabarnya sudah mulai tebar simpati ke warga Porodisa belakangan ini. Adik bupati Mitra Telly Tjanggulung itu dijagokan bakal mengendarai Partai Golkar saat suksesi dihelat Oktober nanti.
“Ibu Sherly penantang serius buat PDIP, dia akan mewakili konstituen yang ditinggalkan mantan bupati Elly Lasut,” sebut Magda Rumewo, mahasiswi asal Melonguane, di Manado Jumat (21/6).
Selain Sherly, ada lagi politisi perempuan yakni Sri Wahyuni Manalip yang namanya terus mencuat. Aksi sosial Sri ke sejumlah kawasan pulau di Talaud terus menuai simpati masyarakat.
Sementara, PDIP diyakini akan memasang bupati petahana Constantin Ganggali sebagai bakal calon papan I. Calon wakilnya, bisa saja Ketua DPC PDIP Talaud Heber Pasiak.(alf)