Bitung, BeritaManado.com – Dua nama pejabat Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung ikut muncul di usulan calon Sekretaris DPRD Kota Bitung. Dua nama itu adalah Fernando Makagansa dan Albert Sarese.
Fernando sendiri kini menjabat Sekretaris Badan Keuangan dan Aset Pemkot Bitung sedangkan Albert menjadi Staf Ahli Wali Kota Bidang Pemerintahan.
Sebelum nama Fernando dan Albert muncul, sebelumnya nama Theo Rorong yang saat ini menjabat Kabag Umum, Jean Paendong kini menjabat Kabag Fasilitasi, Penganggaran dan Pengawasan Sekretariat DPRD Kota Bitung serta Dewan Pengawas Perumda Pasar, Franky Ladi dan Rahman Dunggio Kepala Dinas Tenaga Kerja sudah terlebih dahulu mencuat.
“Semua berpeluang. Siapapun dia, apakah dia Asisten, Kepala Dinas, Kepala Badan dan Staf Ahli atau pejabat eselon II/b lainnya, layak untuk diusulkan mengisi Sekretaris DPRD Kota Bitung,” kata Sekretaris Daerah Kota Bitung, Rudy Theno, Sabtu (11/3/2023).
Soal nama Fernando dan Albert, Rudy dengan tegas menyatakan sangat berpeluang untuk mengisi posisi itu seperti calon lain yang diusulkan.
“Siapapun itu, termasuk Pak Fernando dan Pak Alber. Sama-sama punya peluang, tinggal keputusan pimpinan,” katanya.
Dari semua nama itu, Plt Sekretaris DPRD Kota Bitung ini menyatakan masih sementara digodok sambil menunggu usulan dari pimpinan DPRD Kota Bitung.
“Sambil menunggu itu, kami menyiapkan nama-nama yang masuk kriteria dan itu sementara berproses. Tunggu saja, pasti dalam waktu dekat ini akan muncul satu nama,” katanya.
(abinenobm)