Minut, BeritaManado.com – Rangkaian kegiatan jelang Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) resmi dibuka Bupati Joune Ganda, Jumat (12/11/2021) di Lapangan Kantor Bupati Minut.
Pada ulang tahun kali ini, Bupati Joune Ganda mengajak warga merefleksikan pandemi COVID-19 yang terjadi dalam dua tahun terakhir.
“Minahasa Utara akan berhari ulang tahun. Di usia yang masih muda, kita menghadapi masalah global pandemi COVID-19 yang meluluhlantakan semua aspek kehidupan kita. Ini menjadi perenungan, kita harus menyadari bahwa kita harus berjuang setiap hari karena masa depan ditentukan dari diri kita sendiri,” ujar Bupati Joune.
Pembukaan kegiatan HUT Minut dirangkai dengan Hari Kesehatan Nasional dan secara simbolis dilakukan dengan melepas balon dan burung merpati.
Seluruh pejabat dan ASN kemudian berolahraga bersama.
Joune Ganda memotivasi seluruh masyarakat agar tetap semangat dan kembali bangkit pascapandemi.
Tak lupa, ia memesankan agar tetap menerapkan protokol kesehatan 5M agar penularan virus dapat segera dihentikan.
“Tapi semangat kita untuk tetap maju dan berkembang menuju Minahasa hebat dan sejahtera,” pungkas Joune Ganda.
(Finda Muhtar)