Boltim, BeritaManado.com – Kepala Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Sulawesi Utara (Sulut) Karyadi, SE. MM. Ak, melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Rabu (04/03/2020).
Karyadi bersama rombongan disambut Bupati Boltim Sehan Salim Landjar SH, bersama Sekretaris Daerah Ir Sony Waroka, Inspektur Daerah Dra. Meike Mamahit dan sejumlah Pimpinan SKPD, di ruang kerja Bupati.
Bupati Sehan Landjar menyambut baik kunjungan kerja tersebut. Dirinya berharap BPK RI dapat terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam hal pengawasan keuangan.
Bupati Boltim dua periode ini berkomitmen pengelolaan keuangan pemerintah tahun 2019 bisa meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), sebagaimana mempertahankan predikat yang telah diraih enam tahun berturut-turut.
Sementara Inspektur Daerah Pemkab Boltim Drs. Meike Mamahit menambahkan kehadiran Kepala BPK Sulut ini dalam rangka silaturahmi dengan jajaran Pemkab Boltim yang menjadi bagian rangkaian kunjungan kerja dan silaturahmi kepala BPK dengan pimpinan daerah yang ada di wilayah kerja BPK RI Perwakilan Sulut.
“Kami berharap kunjungan kerja ini dapat membawa manfaat dan dampak positif khususnya dalam pengelolaan keuangan yang akuntabel,” harapnya.
(***/Riswan)