Ronny Boham
Bitung – Salah satu anggota DPRD Kota Bitung dari fraksi Partai Demokrat, Ronny Boham meminta Dewi Suawa banyak belajar soal mekanisme perjalanan dinas DPRD. Sebab tindakan protes yang dilakukan karena permohonan perjalanan dinas ke Jakarta tak dikabulkan pimpinan DPRD mencerminkan ketidaktahuan Suawa soal mekanisme perjalanan dinas.
“Sikap Suawa itu menunjukkan jika dirinya masih perlu banyak mencari tahu dan belajar soal internal DPRD, terutama mekanisme perjalanan dinas,” kata Boham, Senin (22/6/2015).
Boham mengatakan, pernyataan Suawa yang membawa-bawa nama fraksi sangat keliru dan itu sudah mencemarkan nama fraksi Partai Demokrat di DPRD. Karena menurut Boham, dalam aturan perjalanan dinas tidak ada namanya perjalanan dinas fraksi melainkan anggota DPRD.
“Alat kelengkapan hanya sampai di pengusulan, kemudian usulan itu dikaji pimpinan DPRD dan pimpinlah yang memiliki wewenang penuh untuk memberikan rekomendasi sesuai dengan skala prioritas,” jelasnya.
Ia juga mengatakan, kebrangkatan dirinya beberapa waktu lalu bersama Ahmad Syarfudin Ila ke Jakarta atas pengusulan alat kelengkapan yakni komisi untuk menindaklanjuti bantuan peternakan dari Kementerian Pertanian dan Peternakan. Dimana sejumlah peternak Kota Bitung mendesak agar ada bantuan dari APBD, namun itu tidak memungkinkan karena alokasinya tidak mungkin mencukupi.
“Hasilnya memang banyak bantuan dari kementerian yang bisa didapatkan, tapi sayangnya tak tersosialisasi dengan baik oleh instansi teknis,” katanya.(abinenobm)