Jakarta, BeritaManado.com — Tidak jarang seorang dalam perjalanan karirnya lebih menonjolkan identitas pribadi ketimbang nama baik keluarga yang berada dibalik kesuksesannya sebagai publik figur.
Namun pandangan berbeda datang dari Wakil Ketua Bidang Pedesaan dan Daerah Tertinggal DPD I Partai Golkar Sulawesi Utara Aryanthi Baramuli Putri.
Menurutnya, jika seseorang menuai kesuksesan dengan latar belakang profesi apapun, jangan sekali-kali mengesampingkan nama keluarga atau marganya.
“Bagi saya pribadi bukan soal Aryanthi namun Baramuli-nya yang sudah turun temurun diwariskan mulai dari kakek, ayah, saya sendiri dan anak cucuk nanti. Jadi disini kita dituntut bagaimana sebagai seorang anak melestarikan nama baik keluarga di tengah-tengah kehidupan banyak orang dengan cara-cara yang positif,” tutur Aryanthi Baramuli Putri.
Setelah purna tugas sebagai Anggota DPD-RI Aryanthi sendiri sangat aktif di dunia kesehatan, khususnya memperhatikan para penderita kanker di seluruh Indonesia melalui sebuah yayasan.
“Dengan melakukan hal-hal positif, adalah hal yang lebih membanggakan jika orang banyak mengenal saya bukan sebagai Aryanthi namun Baramuli. Ini bentuk penghargaan terhadap orangtua dan leluhur yang sangat berperan sehingga saya boleh seperti saat ini,” ungkapnya kepada BeritaManado.com, Selasa (5/12/2017).
(Frangki Wullur)
Baca juga berita terkait Aryanthi Baramuli Putri:
- ARYANTHI BARAMULI PUTRI: Yang Penting Adalah Panggilan Hati Nurani
- GOLKAR Sulut Beruntung, MARHANY PUA dan ARYANTHI BARAMULI PUTRI Masuk Pengurus
- Ini Susunan Pengurus Baru DPD GOLKAR Sulut 2015-2020Ini Resep Hidup Sehat Menurut ARYANTHI BARAMULI PUTRI
- Hari Lahir Pancasila, Aryanthi Baramuli Putri Sebut Keputusan Presiden Harus Dihormati
- Kisah Ethan Zohn Berjuang Bersama Penderita Kanker Limphoma Hodgkins