Manado – Puluhan aktifis mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Perdamaian Kota Manado dari unsur Gerakan Mahsiswa Kristen Indonesia (GMKI), Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (HMI), HMI MPO, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Manado serta Kesatuan Aksi Mahasiswa Islam Indonesia (KAMMI) Sulutmenggelar unjuk rasa damai mendesak Kapolresta Manado, Komisaris Besar (Kombes) Polisi Sunarto mundur dari jabatannya, karena dianggap gagal menjaga keamanan kota Manado.
“Manado sekarang tidak aman, kinerja kepolisian dibawah pimpinan Kapolresta Manado lemah dalam menjaga keamanan kota, tawuran pemuda dan pelajar dimana-mana, serta pembunuhan mulai marak dan perampokan. Untuk itu kami desak Kapolres mundur dari jabatannya,” tegas Ketua KAMMI Sulut, Alwan Rikun kepada beritamanado melalui telepon seluler pribadinya.
Setelah menuntut Kapolresta Manado mundur dari jabatannya, para demonstran melanjutkkan aksinya ke DPRD dan Pemkot Manado guna menuntut difungsikannya kembali Siskamling serta membuat program pengembalian citra kota Manado. Hingga berita ini diturunkan, Kapolresta Manado belum berhasil dikonfirmasi. (risat)