Minsel, BeritaManado.com – Beberapa sekolah SMA/SMK di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) terinformasi tidak memiliki pendaftar saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara online dibuka.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdin) Minsel Mitra, Arie Toloh saat dikonfirmasi BeritaManado.com, pada Selasa (9/7/2024) membenarkan hal itu.
“Sebenarnya ada siswa yang datang mendaftar, tapi tidak mendaftar secara online, tapi mendaftar dengan membawa berkas langsung ke sekolah,” ungkap Arie.
“Mungkin mereka tidak mengerti bagaimana itu mendaftar online, namun tetap kami terima dan saya meminta panitia bantu untuk daftar secara online,” ucapnya lagi.
Menurutnya, sebenarnya hal itu juga berlaku di sekolah-sekolah besar di kota besar.
“Ada juga sekolah di kota, ketika ada orang tua dan siswa tidak mengerti cara daftar online, itu nanti ada operator yang akan bantu daftar,” ujar Kacabdin Minsel Mitra.
Selain itu, lanjut dia, ada kebiasaan jika anak-anak yang gengsi jika harus sekolah di desanya sendiri dan memaksakan diri untuk sekolah di sekolah favorit.
“Walaupun pada akhirnya, jika pengeluaran sudah besar dan keluarga tidak mampu lagi mengeluarkan biaya, maka siswa akan kembali ke sekolah yang terdekat dari rumahnya,” kata dia.
“Selain itu, ada proses perengkingan di sekolah dan jika sudah melebihi kuota pasti siswa yang diluar zonasi dengan sendirinya akan tereliminasi,” pungkasnya.
TamuraWatung