Manado — Pentas spektakuler bertajuk Jesus in Love akan mengisi ibadah Natal Kawanua Papua, yang akan dihelat di Lion Hotel Manado malam ini Senin (03-01-2015).
“Drama Jesus in Love memang kami siapkan untuk merefleksi perenungan dalam ibadah Natal Kawanua Papua di Manado,” ujar Sutradara, Rahadi Gedoan saat dihubungi BeritaManado.com pagi ini.
Para pemain yang akan naik pentas adalah aktris-aktor muda berbakat dari Sanggar Kreatif dan Theater Club Manado. Pentas ini makin spektakuler karena akan terjadi kolaborasi antara dua maestro: Iverdixon Tinungki selaku dramawan dan Perry Rumengan yang membidani konser musik bambu spesialis lagu-lagu klasik nan rumit.
“Jadi kolaborasi keduanya akan semakin menambah kesan spesial dalam ibadah ini nanti, yang utamanya untuk kemuliaan nama Tuhan,” kunci Rahadi. (Ady Putong)