
Jakarta, BeritaManado.com – Ketua Umum PP PORDASI, Aryo Djodjohadikusumo, bikin gebrakan besar!
Di bawah kepemimpinannya, Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PORDASI) siap membangun arena pacuan kuda berstandar internasional di kawasan Pulomas, Jakarta.
Rencana ambisius ini diumumkan oleh anggota Dewan Pembina PP PORDASI, Engel Glendy Sahanggamu, yang juga pemilik PT Equinara Global Prima—pengelola arena berkuda Pulomas.
Menurut Engel, proyek ini bukan main-main, karena nilai investasinya bisa tembus Rp1,7 triliun atau sekitar 100 juta USD!
Yang menarik, proyek besar ini murni dari investor swasta, tanpa melibatkan dana APBN sepeser pun.
“Kami lagi intens komunikasi dengan calon investor dari Uni Emirat Arab dan Singapura,” ungkap Engel.
Tapi ini bukan cuma soal bangun arena, lho.
Menurut Engel, langkah ini juga sejalan dengan visi Presiden Prabowo Subianto untuk memajukan olahraga berkuda di Indonesia.
“Bukan cuma pacuan, nanti juga ada equestrian. Jadi event nasional dan internasional bisa digelar di sini,” jelasnya.
Efeknya? Bisa dongkrak ekonomi lokal dan bikin olahraga berkuda makin dikenal masyarakat luas.
Engel juga memuji Aryo Djodjohadikusumo yang dinilai total dalam membangun bangsa lewat olahraga.
“Mas Aryo ini serius banget. Kami kerja habis-habisan demi NKRI. Doakan semoga program besar ini bisa sukses dan bermanfaat buat semua,” ujarnya penuh semangat.
Kalau proyek ini benar-benar terwujud, Indonesia bakal punya salah satu arena berkuda terbaik se-Asia Tenggara.
Siap-siap aja, Pulomas bisa jadi pusat perhatian dunia!
(RDS)